November 6, 2009

Evan Brimob Minta Maaf

Lagi rame-ramenya kasus polisi di media cetak dan electronik, eh ada polisi pakai seragam resmi mejeng di facebook membuat komentar yang membuat telinga masyarakat jadi lebih geram. Evan Brimob membuat komentar di face booknya yang intinya adalah Polisi dibutuhkan masyarakat, bukan polisi yang membutuhkan masyarakat.

Langsung aja banyak yang maki-maki di facebooknya walaupun ada segelintir orang yang setuju dengan komentarnya, tapi ada ribuan orang lain yang memakinya. Kontan saja polisi ini jadi gentar dan mungkin juga ditegur sama atasannya. Makanya terus dia minta maaf difacebooknya dan mengubah statusnya menjadi, polisi membutuhkan masyarakat dan masyarakat membutuhkan polisi.

Sebagai netter memang Evan ini berhasil membuat dirinya sangat populer dalam hitungan jam saja di facebook, aku aja udah tahunan gak ngetop ngetop ya. he he he. .. Tapi masalahnya siapa yang tahan dengan makian ribuan orang, bisa stres berat. Tapi Evan sebagai polisi gagal menjaga tangannya dalam menulis komentar, sehingga banyak mengundang pandangan negatif terhadap dirinya, sampai sampai wakil presiden mempertanyakan kredibilitas Evan sebagai Polisi (yang ini sumbernya dari twiternya pak Budiono, yang masih diragukan keasliannya).

Ngetop lewat jalan negatif mungkin lebih mudah dibanding jalur positif ya? Tapi gak tahan lah sama makian orang, ntar bikin heboh, bisa bikin repot kita, bisa masuk penjara lagi....
Sekian: Adi Grahito on Twitter